Raih PhD dengan Beasiswa Penuh di Inggris Ini!


Setelah mendapat gelar master, rasanya tidak lengkap kalau tidak diteruskan ke jenjang S-3. Nah, kali ini kesempatan beasiswa penuh dari University of Manchester, Inggris patut dicoba!

Beasiswa penuh diberikan kepada mahasiswa internasional, termasuk Indonesia yang ingin meraih PhD di School of Mechanical, Aerospace and Civil Engineering, University of Manchester. Selama tiga tahun masa studi, penerima akan kuliah dan riset gratis, serta mendapat biaya hidup bulanan.

Program beaisiwa ini untuk studi pada Januari atau April 2017. Untuk mendaftar, terdapat beberapa persyaratan yang harus dipenuhi. Di antaranya, memenuhi syarat kemampuan bahasa dan telah mendapat letter of acceptance (LoA) dari School of Mechanical, Aerospace and Civil Engineering.

Lantaran merupakan beasiswa program doktor, pelamar wajib telah meraih gelar Master of Science (MSc) setidaknya sejak Juli 2011. Adapun bidang-bidangnya meliputi, teknologi manufaktur dan sistem manajemen, teknik aerospace, teknik struktural, dan teknik desain mekanik.

Pendaftaran beasiswa dilakukan secara online melalui laman University of Manchester. Sedangkan batas akhir pendaftarannya adalah pada 28 Oktober 2016.

Selamat mencoba!
Raih PhD dengan Beasiswa Penuh di Inggris Ini! Raih PhD dengan Beasiswa Penuh di Inggris Ini! Reviewed by Rizky on Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.