Ini Ujiannya Anak Kuliahan!



Istilah Ujian Tengah Semester (UTS) dan Ujian Akhir Semester (UAS) mungkin enggak asing di telingamu. Nama boleh sama, tapi jenis ujian yang akan kamu hadapi di kampus tentu akan berbeda dari saat masih di sekolah.

UTS akan kamu hadapi menjelang pertengahan semester. Banyak mahasiswa mempelesetkan UTS sebagai “ujian tidak santai”. Nyatanya, porsi nilai UTS terhadap nilai akhir juga cukup besar. Jadi, kamu harus tetap fokus dalam menjalani ujian ini, karena nilai yang kamu dapatkan juga akan berpengaruh terhadap IPK-mu nanti.

Sementara itu, UAS akan kamu jalani di akhir semester. Biasanya, porsi nilai UAS adalah paling besar dibandingkan kehadiran, keaktifan di kelas, tugas dan UTS. Usai UAS, kamu bisa segera mengecek nilai akhir IPK-mu di setiap semester.

Nah, pembeda UTS dan UAS di kampus dengan saat sekolah adalah pada jenis ujiannya. Jika selama sekolah kamu terbiasa mengerjakan ujian pilihan ganda, cara itu akan ditinggalkan saat kuliah. Mahasiswa harus menghadapi ujian berbentuk soal esai.

Bahkan tidak jarang dosen memberi tugas pembuatan makalah saat UTS dan UAS. Biasanya ada jumlah kata minimal yang harus kamu penuhi agar dapat meraih nilai sempurna. Namun jawaban terbaik adalah yang sesuai dengan apa yang ditanyakan. Jangan asal menjawab, perbanyaklah membaca buku kuliah yang direferensikan oleh dosenmu. Sehingga kamu tidak kehilangan materi untuk menuliskan pemikiran dalam ujian.

Selain itu, mahasiswa yang menjalani banyak kuliah praktik juga bisa jadi mendapat tugas membuat proyek sebagai materi UAS. Di tugas inilah pengetahuan dan kemampuan mahasiswa yang sudah dilatih selama satu semester diuji.
Ini Ujiannya Anak Kuliahan! Ini Ujiannya Anak Kuliahan! Reviewed by Rizky on Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.